Nias Selatan, suaranias.com - Perguruan tinggi Universitas Nias Raya sebagai universitas pertama di Kepulauan Nias terus berbenah untuk memenuhi harapan masyarakat Kepulauan Nias dibidang pendidikan.
Rektor Universitas Nias Raya, Dr. Martiman S. Sarumaha, M.Pd menyampaikan saat ini jika kita melihat disitus pangkalan data dikti yang dapat diakses di https://pddikti.kemdikbud.go.id/ tertulis bahwa semua Program studi di Universitas Nias Raya sudah terakreditasi oleh BAN PT, tentu ini sebuah prestasi yang patut di banggakan, termasuk Program studi terbaru di Fakultas Sains dan Teknologi yaitu Prodi Agroteknologi, Prodi Sistem Informasi dan Prodi Ilmu Komputer semuanya sudah terakreditasi BAIK.
Jadi, masyarakat yang ingin melanjutkan kuliah tidak perlu khawatir, karena perguruan tinggi Universitas Nias Raya sudah memenuhi standar akreditasi, kami akan terus berbenah untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat, tegas rektor uniraya.
Berdasarkan penelusuran redaksi suaranias.com berikut data program studi yang ada di Universitas Nias Raya.
Selain akreditasi program studi, fasilitas penunjang pelaksanaan perkuliahan cukup memadai, tersedia laboratorium, lab bahasa, lab komputer dan jaringan maupun sarana olahraga. Pengembangan diri mahasiswa melalui Unit Kegiatan Mahasiswa, peningkatan penelitian dosen dan mahasiwa telah menjadi fokus kami. selain itu Uniraya sudah menjalin kerjasama dengan lembaga pemerintah, swasta, stakeholder lainnya baik dalam negeri dan luar negeri, tambah pak rektor uniraya.
Awal desember ini, kami akan membuka pendaftaran penerimaan calon mahasiswa baru dan khusus mahasiswa baru angkatan 2023 akan mendapatkan potongan uang kuliah sesuai periode pendaftaran dan kesempatan untuk mendapatkan beasiswa Yayasan Pendidikan Nias Selatan bagi mahasiswa yang berprestasi.
Selain itu beasiswa pemda, bidikmisi/KIP, CSR selama ini juga sudah berjalan dengan baik, tegas rektor uniraya mengakhiri pembicaraan. (red)